Rabu, 06 April 2011

Batu Kecubung/Amethyst


Mitra Salsabilla Shop Menyediakan Berbagai macam batu kecubung,Tasbih batu kecubung dll.
1.Batu Kecubung Rp.150.000 (ungu muda,ungu tua,merah muda,merah delima,kuning,biru,hijau,putih bening) sudah termasuk ongkos kirim ke seluruh INDONESIA.
2.Tasbih Batu Kecubung Rp.400.000 (ungu muda) sudah termasuk ongkos kirim ke seluruh INDONESIA.

Warna ungu sampai merah muda adalah warna umum batu kecubung. Ada dua jenis batu kecubung yang dikenal di dunia yaitu amethyst banded dan amethyst flower. Amethyst banded diyakini para kolektor batu mulia memiliki kekuatan untuk meningkatkan daya meditasi, membersihkan aura, membuka cakra, dan menolak energi negatif, baik yang berasa luar maupun dari dalam. Sementara, amthyst flowers mengandung energi ketenangan sehingga secara individu bisa menjalin kerja sama dengan orang lain yang menjadi sumber keberuntungan.

Khusus untuk masyarakat Indonesia, dikenal pula batu kecubung combong, yaitu batu kecubung yang memiliki lubang dari atas sampai bawah. Batu kecubung yang terakhir ini diyakini memiliki kekuatan gaib. Dari jenis potongannya, di pasaran dikenal batu kecubung berbentuk par cut, octagon cut, heart cut, dan round brilliant cut.

Apa sebenarnya batu kecubung itu? Secara ilmiah, batu kecubung atau amethyst ini sejenis batuan mineral kuarsa. Orang geologi menyebut batu ini sebagai batu mineral supercomposite yang terdiri dari lamella seperti belang di antara bagian kanan dan kirinya sebagai akibat tekanan mekanikal di dalam lapisan bumi selama jutaan tahun.

Corak dalam batu kecubung yang mirip sidik jari ini juga sebagai akibat hilangnya air dalam mineral tersebut dalam waktu yang sangat lama. Batu kecubung termasuk kelas batu mulia atau permata kelas 2 dengan kekerasan 7 pada skal Mohs.

Pendapat keliru yang berkembang di lingkungan para peminat dan kolektor batu mulia bahwa batu kecubung hanya ada di Indonesia itu pun hanya di kawasan Garut, Martapura, dan Pacitan. Pendapat ini jelas keliru, karena ditemukan fakta secara geologis bahwa di Brazil, Kanada, India, Russia, Madagascar, Namibia, Sri Lanka, dan Amerika, juga banyak ditemukan batu kecubung ini.

Kekuatan Gaib

Selain bentuk dan keindahannya, bagi masyarakat kita, batu kecubung diyakini memiliki kekuatan gaib termasuk dalam urusan pengasihan. Di pasaran dalam bermacam bentuk, harga batu kecubung berkisar antara Rp.150.000 sampai Rp1 juta,tergantung kualitas batu dan ukurannya.

Menurut para pedagang batu mulia, khasiat gaib dari batu kecubung akan keluar manakala batu ini dioleh secara alami, bukan menggunakan mesin gerinda dan pemoles. Selain melaksanakan puasa, para pembuat batu kecubung secara alami hanya menggosok-gosoknya dengan bambu hitam sampai betul-betul mencapai bentuk yang diinginkan.

Kekuatan batu kecubung ini, selain berkaitan dengan hal-hal yang sifatnya supranatural, diyakini oleh para penggemarnya bisa meningkatkan kekuatan batin, meredakan sakit kepala, bahkan bisa mencegah keracunan manakala air minum dicelupi batu kecubung atau cawannya sendiri terbuat dari batu kecubung. Belum ada penelitian secara ilmiah tentang kandungan mineral pada batu kecubung yang bisa jadi penawar racun.

Tips Merawat Batu Kecubung


* Bersihkan batu kecubung secara teratur di tempat membersihkan perhiasan.
* Air hangat yang sedikit dibubuhi sabun lalu disikat dengan sikat yang berbulu halus, cara yang tepat untuk membersihkan batu kecubung.
* Hindarikan batu kecubung diterpa sinar matahari panas dalam waktu lama karena diyakini akan memucatkan warnanya.
* Hindari terkena gores atau gesekan dengan batu mulia yang lain.
* Zat-zat kimia dalam parfum dan hairspray bisa membentuk lapisan di atas permukaan batu kecubung yang mengakibatkan batu terlihat kusam.






Tidak ada komentar:

Posting Komentar